Aliansi.co, Jakarta-Kolaborasi dengan Dandim 0504/Jakarta Selatan, Pemerintah Kota Jakarta Selatan menanam ratusan bibit pohon produktif di Kebon Bibit Sirsak RT 10/04 Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Jumat (5/1/2024).
Penanaman pohon ini mengikuti Gerakan Jumat Menanam Serentak yang dilakukan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Maruli Simanjuntak secara daring.
Dalam kesempatan itu, Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin bersama Dandim 0504/Jakarta Selatan, Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi melakukan penanaman pohon secara simbolis.
Munjirin mengungkapkan, ada sebanyak 200 bibit pohon produktif yang ditanam secara serentak dalam Gerakan Menanam Pohon hari ini.
Ratusan bibit pohon itu ditanam di lahan seluas 5.000 meter persegi dari total 8 hektar lahan tidur di Kebon Bibit Sirsak.
“Alhamdulillah di Jakarta Selatan Pak Dandim dan kita semuanya sekarang menanam di Kebun (Bibit Sirsak) Ciganjur. Dan yang kita tanam hari ini semuanya pohon produktif sebanyak 200 pohon,” ungkap Munjirin.
“Lokasi yang kita tanam kurang lebih 5000 (meter persegi) dalam satuan lokasi, yaitu kurang lebih 8 hektar yang waktu itu sudah pernah dilaksanakan penanaman pohon oleh Pak Pj (Gubernur DKI Jakarta) kita lanjutkan kembali, karena lokasi banyak yang masih bisa dilakukan penanaman dan untuk lokasi yang lainnya,” bebernya.
Penanaman pohon, lanjutnya, akan terus dilakukan.
Sehingga lahan seluas 8 hektar itu bisa dipenuhi dengan beraneka macam pohon buah.
“Di lokasi ini juga nanti akan terus kita lakukan penanaman, sehingga nanti lokasi ini bisa penuh dengan tanaman produktif maupun tanaman yang lainnya,” ungkap Munjirin.