Kamis, September 19, 2024

Dunia Pendidikan Tinggi Banyak Diterpa Masalah, Komisi X DPR: Mas Menteri Nadiem Turba Dong

WIB

Aliansi.co, Jakarta- Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset, & Teknologi Nadiem Anwar Makarim diminta untuk lebih sering berkomunikasi dan berkoordinasi langsung dengan kampus dan pelaku pendidikan tinggi.

Dengan langsung turun ke bawah (turba), permasalahan terkini yang terjadi pada sektor pendidikan tinggi di kampus-kampus, akan bisa terpecahkan.

Hal itu dikatakan Wakil Ketua Komisi X DPR RI Abdul Fikri Faqih usai menerima banyaknya laporan permasalahan yang terjadi di kampus-kampus tanah air.

Baca Juga :  Jokowi Tak Setuju Kenaikan UKT, Nadiem: Saya Mengajukan Beberapa Pendekatan

“Terkadang permasalahan di lapangan tidak dapat tergambar dari data-data teknis yang disampaikan oleh pejabat di bawah, maka pemimpin perlu turun langsung untuk melihatnya,” kata Fikri Faqih melalui siaran pers yang diterima, Kamis (11/5/2023).

Fikri Faqih mengaku banyak laporan dari rektor perguruan tinggi swasta maupun negeri hingga pengamat pendidikan atas permasalahan di kampus-kampus tanah air.

Baca Juga :  Microsoft Segera Luncurkan Xbox Game Store di Perangkat iOS

“Masukan dari mereka agar Mendikbudristek sering-sering turun langsung. Mas Menteri turba dong mengunjungi kampus-kampus, baik negeri maupun swasta,” imbau Politisi Fraksi PKS ini.

Saat ini terdapat beberapa polemik yang mencuat terkait dunia pendidikan tinggi di Indonesia.

Salah satunya adalah soal evaluasi pelaksanaan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Berbadan Hukum (BH) di sebelas universitas.

Baca Juga :  Perkuat Pembangunan SDM, Mendagri Dorong Numerasi Sekolah Dasar di Daerah
Artikel Terkait

Berita Terpopuler

Minum Air Bong Sabu, Bayi di Samarinda Teler Semalam Suntuk, Begini Kronologisnya

Aliansi.co, Samarinda- Seorang bayi di Samarinda, Kalimantan Timur dinyatakan positif narkoba jenis sabu. Balita tersebut positif narkoba setelah mimun air dari botol bekas bong tetangganya. Alhasil,...

Berita Hukum

Polisi Gulung Sindikat Narkotika Jaringan Sumatera-Jawa, 140 Kg Ganja Disita

Aliansi.co, Jakarta- Polres Tangserang Selatan menggulung sindikat peredaran narkotika jenis ganja jaringan Sumatera-Jawa. Dari pengungkapan ini, polisi mengamankan tiga anggota jaringan dan menyita 140,4 kilogram...

Bareskrim Usut Dugaan Korupsi Program Strategis BUMN di PTPN XI

Aliansi.co, Jakarta- Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dirtipidkor) Bareskrim Polri mulai mengusut dugaan tindak pidana korupsi terkait pekerjaan proyek pengembangan dan modernisasi PG Djatiroto PTPN...

Peras Pengusaha Rp 3,49 Miliar, Bareskrim Tetapkan Pegawai BPOM Tersangka Gratifikasi 

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri menetapkan eks pegawai Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) inisial SD sebagai tersangka dugaan pemerasan dan gratifikasi terhadap direktur PT...

Polisi Bongkar Eksploitasi Seksual Anak, Transaksi Lewat Telegram dengan Omzet Rp 9 Miliar

Aliansi.co, Jakarta – Bareskrim Polri membongkar kasus eksploitasi anak melalui telegram. Polisi berhasil meringkus 4 tersangka dan menyelamatkan 4 korban anak. “Saat melakukan penangkapan terhadap muncikari...

Dikoordinir Batman, 50 WNI jadi PSK di Sydney, Australia

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri mengungkap kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) dengan modus membawa warga negara Indonesia (WNI) ke Australia. Dikoordinir oleh Batman, sebanyak 50...