Kamis, Desember 12, 2024

Berkunjung ke Pasar Legi Surakarta, Presiden Jokowi Bagi-bagi THR

WIB

Aliansi.co, Jakarta- Para pedagang di Pasar Legi, Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah mendapatkan keberkahan di penghujung Ramadan tahun ini.

Hal tersebut dikarenakan Presiden Joko Widodo didampingi cucunya, Jan Ethes Srinarendra mengunjungi pasar tersebut sambil membagikan Tunjangan Hari Raya (THR), pada Kamis, 20 April 2023.

Salah satu pedagang bernama Retno merasa bersyukur telah bertemu dan mendapatkan THR dari Presiden Joko Widodo.

Baca Juga :  Viral Siswa SMP Dipukuli hingga Diinjak-injak oleh Ketua Geng Sekolah, Pelaku Langsung Diamankan Polisi

“Ya Allah bisa salaman sama Pak Jokowi, senang banget ya Allah, buat THR,” tutur Retno dengan tangis haru.

Kegembiraan serupa juga dirasakan oleh Siti, seorang pedagang kelapa parut.

Pasalnya, ini merupakan kali pertama Siti berjumpa dengan Presiden Jokowi di Kota Surakarta.

“Senang banget, lihatnya di TV terus, ini alhamdulillah (bertemu). Ini pertama, di Solo baru lihat Pak Jokowi, (terus) salim,” ujar Siti.

Baca Juga :  Koordinator Pengemis Terjaring OTT, Petugas Amankan Uang Tunai dan Emas Senilai Rp 51 Juta

Siti pun mengucapkan rasa terima kasih atas kunjungan Kepala Negara untuk menyapa pedagang dan masyarakat di Kota Solo.

“Terima kasih banyak Pak, sehat selalu dan panjang umur,” tuturnya.

Selain THR, seorang penjual nasi sayur bernama Sukira juga mendapatkan sembako dari Presiden Jokowi.

Ia menyebut, akan menggunakan rezeki tersebut sebagai tambahan biaya mudik.

Baca Juga :  Jokowi Berharap Stadion Si Jalak Harupat Layak untuk Piala Dunia U-17

“Saya dapat amplop sama sembako. Senang sekali, mudah-mudahan Pak Jokowi selalu sehat,” ucap Sukira.

Setelah berkunjung dan membagikan THR kepada pedagang di pasar tersebut, Presiden kembali ke kediaman di Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah.

Artikel Terkait

Berita Terpopuler

Minum Air Bong Sabu, Bayi di Samarinda Teler Semalam Suntuk, Begini Kronologisnya

Aliansi.co, Samarinda- Seorang bayi di Samarinda, Kalimantan Timur dinyatakan positif narkoba jenis sabu. Balita tersebut positif narkoba setelah mimun air dari botol bekas bong tetangganya. Alhasil,...

Berita Hukum

Kapolri Pamer Barang Bukti Narkoba, Mulai Sabu hingga Kokain

Aliansi.co, Jakarta- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memamerkan barang bukti narkoba hasil pengungkapan kasus selama sebulan. Kapolri menyebut barang bukti narkoba tersebut senilai Rp 2,88...

Polisi Buru Bandar Judol yang Diduga Setoran ke Pegawai Komdigi, Ini Sosoknya

Aliansi.co, Jakarta- Polda Metro Jaya terus mengembangkan kasus judi online (Judol) yang melibatkan pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Polisi masih memburu sejumlah bandar yang...

Tak Terima Disalip, ‘Bang’ Jago Pengeroyok Sopir Taksi Online Ternyata Pakai Mobil Rental

Aliansi.co, Jakarta- Polisi menangkap "Bang Jago" pelaku pengeroyokan sopir taksi online di Tol Dalam Kota Jakarta-Tangerang arah Cawang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada Rabu...

Bareskrim Gerebek Laboratorium Narkoba di Bali, WNI Pengendali Buron

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri menggerebek laboratorium narkoba jenis hashish di Jimbaran, Bali. Laboratorium ini dikendalikan seorang Warga Negara Indonesia (WNI) inisial DOM yang kini masuk...

Paman Birin Menang Praperadilan, Hakim Nyatakan Penetapan Tersangka Sewenang-wenang

Aliansi.co, Jakarta- Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menerima gugatan praperadilan Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor atau Paman Birin. Majelis hakim menyatakan penetapan Sahbirin Noor...