Kamis, Desember 12, 2024

Airlangga Umumkan Jagoan Golkar di Pilkada 2024, Ridwan Kamil dan Khofifah jadi Petahana

WIB

Aliansi.co, Jakarta- Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto mengumumkan nama sejumlah tokoh yang akan diusung sebagai bakal calon gubernur (Cagub) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Nama-nama yang diumumkan terutama untuk jagoan Golkar di Pulau Jawa dan Papua.

Di Provinsi Banten, Golkar akan mengusung mantan Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany.

“Sudah ada. Ya kalau untuk Banten di sini ada Ibu Airin sekaligus ketua TKD,” kata Airlangga dalam konferensi pers di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Selasa (21/11/2023).

Baca Juga :  PSI Ajukan 580 Bacaleg DPR, Target Raih 15 Juta Suara Pemilu 2024

Kemudian di Jawa Barat, Golkar mengusung petahana Ridwan Kamil.

Begitu juga di Jawa Timur, Golkar mengusung petahana Khofifah Indar Parawansa untuk periode keduanya.

“Kemudian Pak Ridwan Kamil di Jabar. Khofifah Jawa Timur,” kata Airlangga.

Sedangkan, untuk Pilgub DKI Jakarta, Golkar akan mengusung Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar yang juga mantan Bupati Tangerang.

Baca Juga :  1,4 Juta Personil TNI-Polri Disebar Jaga TPS, Kapolri dan Panglima Ikut Terjun Pantau Pilkada

Namun Airlangga masih merahasiakan sosok jagoan Golkar untuk Pilgub Jawa Tengah.

Ia hanya memberikan bocoran sosoknya adalah anak muda.

‘Cagubnya nanti bacagubnya nanti pokoknya ada anak muda,” katanya.

Kemudian Airlangga juga memperkenalkan mantan Kapolda Papua Paulus Waterpauw sebagai bakal calon gubernur Papua Barat.

“Pak Paulus yang akan kita dukung untuk menjadi bakal calon di Papua Barat untuk gubernur,” kata Airlangga.

Baca Juga :  Viral Caleg Nyaru Nelayan Tolak Makan Siang Gratis, Prabowo: Dia Harusnya Bintang Sinetron

Adapun menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Bobby Nasution juga dipertimbangkan akan diusung oleh Golkar di Pilkada 2024.

Tetapi Airlangga belum menjelaskan apakah akan menjadikan Bobby sebagai cagub Sumatera Utara atau kembali bertarung menjadi wali kota Medan untuk periode kedua.

“Ada, wilayah Sumatera Utara,” tandas Airlangga.

Artikel Terkait

Berita Terpopuler

Minum Air Bong Sabu, Bayi di Samarinda Teler Semalam Suntuk, Begini Kronologisnya

Aliansi.co, Samarinda- Seorang bayi di Samarinda, Kalimantan Timur dinyatakan positif narkoba jenis sabu. Balita tersebut positif narkoba setelah mimun air dari botol bekas bong tetangganya. Alhasil,...

Berita Hukum

Kapolri Pamer Barang Bukti Narkoba, Mulai Sabu hingga Kokain

Aliansi.co, Jakarta- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memamerkan barang bukti narkoba hasil pengungkapan kasus selama sebulan. Kapolri menyebut barang bukti narkoba tersebut senilai Rp 2,88...

Polisi Buru Bandar Judol yang Diduga Setoran ke Pegawai Komdigi, Ini Sosoknya

Aliansi.co, Jakarta- Polda Metro Jaya terus mengembangkan kasus judi online (Judol) yang melibatkan pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Polisi masih memburu sejumlah bandar yang...

Tak Terima Disalip, ‘Bang’ Jago Pengeroyok Sopir Taksi Online Ternyata Pakai Mobil Rental

Aliansi.co, Jakarta- Polisi menangkap "Bang Jago" pelaku pengeroyokan sopir taksi online di Tol Dalam Kota Jakarta-Tangerang arah Cawang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada Rabu...

Bareskrim Gerebek Laboratorium Narkoba di Bali, WNI Pengendali Buron

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri menggerebek laboratorium narkoba jenis hashish di Jimbaran, Bali. Laboratorium ini dikendalikan seorang Warga Negara Indonesia (WNI) inisial DOM yang kini masuk...

Paman Birin Menang Praperadilan, Hakim Nyatakan Penetapan Tersangka Sewenang-wenang

Aliansi.co, Jakarta- Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menerima gugatan praperadilan Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor atau Paman Birin. Majelis hakim menyatakan penetapan Sahbirin Noor...