Minggu, November 10, 2024

Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Pohon Beringin Depan Rumah Prabowo Tiba-tiba Tumbang

WIB

Aliansi.co, Jakarta- Tak ada angin tak ada hujan, sebuah pohon beringin di depan rumah capres nomor urut 2 Prabowo Subianto Jalan Sriwijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, tiba-tiba tumbang, Selasa (16/1/2024).

Bahkan pohon tumbang itu menimpa satu unit mobil Fortuner yang terparkir tepat di bawahnya.

Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan Elly Sugestianingsih mengungkapkan pohon tumbang di depan rumah Prabowo akibat angin kencang yang mengangkat akar pohon.

Baca Juga :  Tak Ada Deklarasi Cawapres Anies di Milad PKS, Koalisi Pendukung Minta Ganjar dan Prabowo Umumkan Dulu

“Angin kencang yang mengangkat akar pohon, ” kata Elly saat dihubungi, Selasa (16/1/2024).

Elly mengungkapkan pohon yang tumbang itu merupakan pohon beringin dan telah berusia puluhan tahun.

Elly menyebut batang pohon beringin memiliki diameter hampir 90 centimeter dan tinggi 9 meter.

“Usia ada sekitar 10 tahun-an dengan diameter 80-90 centimeter dan tinggi 9 meter, ” ungkapnya.

Baca Juga :  Terungkap Penyebab Pohon Beringin Depan Rumah Prabowo Tiba-tiba Tumbang

Elly menyampaikan saat ini pohon tumbang telah dievakuasi dari lokasi.

“Sudah kami evakuasi dari lokasi,” kata Elly.

Salah seorang saksi di lokasi, Ganjar Andika menceritakan detik-detik pohon itu tumbang.

Kata dia, angin bertiup tak terlalu kencang dan tidak hujan.

“Enggak terlalu kencang, cuma lama-lama itu pohonnya langsung miring langsung gitu langsung,” katanya.

Baca Juga :  Cerita Casis Bintara Korban Begal Saat Dipertemukan dengan Sosok Polisi Idola

“Bruaaaaak, kayak ini aja apa kaya gemuruh gitu,” ujarnya.

Artikel Terkait

Berita Terpopuler

Minum Air Bong Sabu, Bayi di Samarinda Teler Semalam Suntuk, Begini Kronologisnya

Aliansi.co, Samarinda- Seorang bayi di Samarinda, Kalimantan Timur dinyatakan positif narkoba jenis sabu. Balita tersebut positif narkoba setelah mimun air dari botol bekas bong tetangganya. Alhasil,...

Berita Hukum

Proyek PLTU Kalbar Mangkrak, Laporan Kerugian Negara Tembus Rp 323,2 Miliar

Aliansi.co, Jakarta-Bareskrim Polri mengusut kasus dugaan korupsi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) 1 Kalimantan Barat. Proyek PLTU mangkrak ini dilaporkan merugikan keuangan negara hingga...

Bayar Mahal Aset Jalan Pemprov DKI, Eks Direktur Pertamina Jadi Tersangka

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri menetapkan mantan Direktur Umum BUMN Pertamina berinisial LBD sebagai tersangka kasus korupsi tanah di Jakarta Selatan. Hasil gelar perkara, LBD diduga...

Tangkap Kelompok Anshor Daulah, Polisi Imbau Masyarakat Semakin Waspada

Aliansi.co, Jakarta- Densus 88 Antiteror Polri menangkap tiga orang terduga teroris kelompok Anshor Daulah wilayah Jawa Tengah (Jateng). Penangkapan terhadap tiga tersangka dilakukan pada Senin...

Polisi Ungkap Modus Judol Slot yang Bikin Banyak Orang Keranjingan Berjudi

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri mengungkap modus judi online slot yang dikendalikan oleh Warga Negara Asing (WNA) asal China. Salah satunya, pengelola situs judi online sengaja memberikan...

Uang Judi Online yang Sudah Disita Polisi Tembus Rp 78 Miliar

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri mengungkap hasil penangkapan pelaku judi online. Tidak hanya menangkap banyak pelaku, uang hasil judi online yang sudah disita polisi tembus hingga...