Minggu, November 10, 2024

Curhat Aura Kasih Merasa Kesepian ketika Anak Sakit

WIB

Aliansi.co,Jakarta- Artis cantik Aura Kasih memutuskan cerai dari pria asal Brasil Eryck Amaral.

Keputusan itu diambilnya setelah kelahiran sang anak bernama Arabella pada 16 Juni 2019. Ia pun merawat sang anak sendirian.

Selama masa pandemi, Aura Kasih harus berjuang sendirian mengurus sang anak yang masih berusia 8 bulan. Namun, hal ini tidak menjadi masalah selama Arabella bahagia.

“Dia kan lahir tahun 2019. Terus Bapaknya pergi itu dia umurnya 8 bulan. Enggak lama COVID. Dan aku harus still sama hal-hal yang ribet dan sedihnya banyak. Tapi aku enggak lihat sisi sedihnya. Yang penting dianya happy,” katanya ketika bercerita di Rumpi, mengutip dari kanal YouTube TRANS TV Official, Jumat (7/4/2023).

Baca Juga :  Rafathar Belajar Puasa 30 Hari, Hadiah Mewah dari Raffi Ahmad Menanti

Menurut Aura, masa pandemi menjadi masa yang berat. Selain merebaknya virus COVID-19, ia juga khawatir ketika sang anak sakit. Aura bahkan tidak memiliki keluarga di Jakarta.

“(Pandemi) Masa yang beratlah karena belum lagi kan namanya anak sakit, habis itu COVID, enggak ada siapa-siapa. Aku enggak punya keluarga di Jakarta,” jelasnya.

Baca Juga :  Tas Hermes Palsu Senilai Rp 1,3 Miliar Bikin Medina Zein Dihukum 2 Tahun Penjara 

Aura Kasih tetap bertahan dan berusaha untuk tidak mengeluh selama merawat dan membesarkan anaknya. Ia hanya ingin sang anak tumbuh menjadi anak yang bahagia dan selalu bersyukur.

“Jadi aku survive lah. Tapi balik lagi aku enggak boleh mengeluh, tapi aku ngelihat dianya juga tumbuh dengan sehat, dengan baik. Dan semoga dia selalu menjadi anak yang bahagia, bersyukur. Ya aku mah lihat situnya saja,” ungkapnya.

Baca Juga :  Marshel Widianto Buka-bukaan soal Pernikahannya dengan Yansen Indiani

Namun ketika sang anak sakit, Aura Kasih merasa dirinya kesepian. Ia mengaku terkadang butuh bercerita dan mengungkapkan keluh kesah dan perasaannya.

“(Arabella) Pernah sakit waktu itu habis Lebaran, di Bandung. Terus sempat sakit lagi. Nah, kalau dia sakit nih aku mulai ngerasa kesepian. Gila, ternyata aku tuh butuh seseorang untuk aku curhat nih sakit nih aduh gimana ya, kadang butuh kayak gitu,” ungkapnya.

Artikel Terkait

Berita Terpopuler

Minum Air Bong Sabu, Bayi di Samarinda Teler Semalam Suntuk, Begini Kronologisnya

Aliansi.co, Samarinda- Seorang bayi di Samarinda, Kalimantan Timur dinyatakan positif narkoba jenis sabu. Balita tersebut positif narkoba setelah mimun air dari botol bekas bong tetangganya. Alhasil,...

Berita Hukum

Proyek PLTU Kalbar Mangkrak, Laporan Kerugian Negara Tembus Rp 323,2 Miliar

Aliansi.co, Jakarta-Bareskrim Polri mengusut kasus dugaan korupsi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) 1 Kalimantan Barat. Proyek PLTU mangkrak ini dilaporkan merugikan keuangan negara hingga...

Bayar Mahal Aset Jalan Pemprov DKI, Eks Direktur Pertamina Jadi Tersangka

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri menetapkan mantan Direktur Umum BUMN Pertamina berinisial LBD sebagai tersangka kasus korupsi tanah di Jakarta Selatan. Hasil gelar perkara, LBD diduga...

Tangkap Kelompok Anshor Daulah, Polisi Imbau Masyarakat Semakin Waspada

Aliansi.co, Jakarta- Densus 88 Antiteror Polri menangkap tiga orang terduga teroris kelompok Anshor Daulah wilayah Jawa Tengah (Jateng). Penangkapan terhadap tiga tersangka dilakukan pada Senin...

Polisi Ungkap Modus Judol Slot yang Bikin Banyak Orang Keranjingan Berjudi

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri mengungkap modus judi online slot yang dikendalikan oleh Warga Negara Asing (WNA) asal China. Salah satunya, pengelola situs judi online sengaja memberikan...

Uang Judi Online yang Sudah Disita Polisi Tembus Rp 78 Miliar

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri mengungkap hasil penangkapan pelaku judi online. Tidak hanya menangkap banyak pelaku, uang hasil judi online yang sudah disita polisi tembus hingga...