Aliansi.co, Jakarta- Politisi Maruarar Sirait memutuskan loncat dari PDIP.
Maruarar memilih ikut Joko Widodo (Jokowi) karena merasa cocok hati dengan Presiden RI tersebut.
Hal itu diungkapkan Maruarar usai mengunjungi Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Senin (15/1/2024) malam.
“Saya memilih mengikuti langkah Pak Jokowi,” kata Maruarar Sirait dalam video yang diunggah di media sosialnya, dikutip Selasa (16/1/2023).
Politisi yang akrab disapa Ara ini mengungkapkan, keputusan mengikuti langkah politik Jokowi karena merasa cocok hati dengan mantan Wali Kota Solo itu.
Ara juga menilai kepuasan masyarakat terhadap Jokowi masih tinggi.
Ia menyebut tingkat kepercayaan publik terhadap Jokowi berdasarkan hasil lembaga survei berkisar di angka 75-80 persen.
“Saya percaya dan saya cocok hati saya dan nurani saya, dan Bapak Jokowi banyak memanusiakan rakyat Indonesia, dan juga kami, dan juga seperti yang saya mencatat tingkat kepuasan publik terhadap Bapak Jokowi sangat tinggi,” ucap Ara.
Ara lalu mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan bersama rekan-rekannya yang lain di PDIP.
“Saya ucapkan terima kasih ke Bu Mega. Sudah izinkan saya berbakti kepada PDIP. Dan saya berdiskusi dengan keluarga terdekat,” kata dia.
“Izinkanlah dengan keterbatasan saya. Saya pamit. Semoga PDIP dapat kader yang lebih baik, loyal, profesional dan lebih berkualitas dibanding saya. Saya mohon pamit. Merdeka,” sambungnya.