Aliansi.co, Jakarta- Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyambangi Gubernur Jakarta Pramono Anung Wibowo di Balai Kota Jakarta, Senin (3/3/2025).
Saat tiba di Balai Kota, Erik Thohir tampak ditemani oleh Sekretaris Jenderal Perbasi Nirmala Dewi.
Mereka kemudian langsung bergegas menemui Pramono dan melakukan pertemuan secara tertutup.
Usai pertemuan tersebut, Pramono angkat bicara kepada awak media.
Pramono mengatakan pertemuan itu membahas sinkronisasi pembenahan infrastruktur transportasi publik dan lahan parkir di Jakarta International Stadium (JIS).
“Hari ini, saya menerima Ketua Umum PSSI dan Sekjen Perbasi. Kami membahas secara khusus mengenai salah satu keinginan PSSI untuk menggunakan JIS secara rutin,” kata Pramono.
“Kemudian saya mendapatkan surat dari Ketua Umum Perbasi Budisatrio Djiwandono yang meminta beberapa nama atlet untuk disetujui memiliki KTP Jakarta, yang nantinya akan disiapkan Dukcapil DKI Jakarta,” sambungnya.
Pramono mengaku fasilitas masih mendapat keluhan masyarakat terkait JIS.
Karena itu, kolaborasi Pemprov DKI dan PSSI akan dimaksimalkan demi kepentingan publik.
Dia menyampaikan sejumlah pembenahan dan perbaikan infrastruktur JIS harus dilakukan.
“Seperti kemudahan akses transportasi publik dan penyediaan lahan parkir agar masyarakat dapat menjangkau JIS dengan lebih mudah,” kata dia.
“Transportasi dan parkir di JIS masih sering menjadi keluhan masyarakat. Karena JIS tidak terlalu jauh dari Ancol, sedangkan Ancol memiliki (lahan) parkir yang mencukupi, akan sangat baik bila terkoneksi dengan baik,” sambungnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum PSSI Erick Thohir menambahkan, hal lain yang juga dibahas dalam pertemuan bersama Gubernur Pramono adalah melakukan sinkronisasi transportasi publik yang dimiliki Pemprov DKI Jakarta dengan Pemerintah Pusat, baik LRT Jakarta maupun MRT Jakarta.
“Ini harus menjadi solusi agar pelayanan publik menjadi maksimal. Saya rasa Presiden Prabowo juga sama ingin ada efisiensi yang bisa memaksimalkan pelayanan publik,’ katanya.