Kamis, September 19, 2024

Budiman Sudjatmiko Resmi Dipecat PDIP, Buntut Terang-terangan Dukung Prabowo

WIB

Aliansi.co, Jakarta- Politikus PDIP Budiman Sudjatmiko resmi dipecat sebagai kader banteng moncong putih.

Budiman dipecat buntut menyatakan dukungannya kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Bahkan, aktivis 98 itu terang-terangan mendeklarasikan relawan Prabowo-Budiman Bersatu (Prabu) di Semarang pada pekan lalu.

Padahal PDIP telah mengusung Ganjar Pranowo sebagai bacapres 2024.

Surat keputusan pemecatan Budiman ditandatangani langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

Baca Juga :  Irjen Krishna Murti Bantu Tangkap Buronan KPK, Termasuk Harun Masiku

Budiman mengaku sudah menerima surat keputusan tersebut.

“Sudah (menerima). Iya benar (pemecatan),” kata Budiman saat dihubungi wartawan tadi malam (24/8/2023).

Budiman tidak banyak berkomentar terkait surat pemecatan yang diterimanya.

Ia hanya mengatakan bahwa surat itu menjadi penanda salah satu episode hidupnya sebagai manusia politik.

“Saya cuma mau bilang bahwa saya sudah menerima suratnya dan terima kasih untuk semuanya,” ujarnya.

Baca Juga :  Anggota DPRD DKI Steven Setiabudi Musa Dimakamkan di TPU Pondok Kelapa Besok

“Ini adalah akhir dari satu episode dalam hidup saya dan saya tentu akan memulai episode berikutnya, bagian dari perjalanan panjang saya sebagai manusia politik sejak saya remaja,” sambungnya.

Sebelumnya PDI-P menawarkan pilihan kepada Budiman, yaitu antara dipecat dari partai atau mengundurkan diri usai menyatakan dukungannya kepada Prabowo Subianto.

Artikel Terkait

Berita Terpopuler

Minum Air Bong Sabu, Bayi di Samarinda Teler Semalam Suntuk, Begini Kronologisnya

Aliansi.co, Samarinda- Seorang bayi di Samarinda, Kalimantan Timur dinyatakan positif narkoba jenis sabu. Balita tersebut positif narkoba setelah mimun air dari botol bekas bong tetangganya. Alhasil,...

Berita Hukum

Bareskrim Bongkar Pencucian Uang Rp 2,1 Trilun Hasil Bisnis Narkoba

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri membongkar tindak pidana pencucian uang (TPPU) sebesar Rp 2,1 triliun yang diduga dari hasil bisnis narkoba. Polri juga mengendus adanya dugaan...

Polisi Gulung Sindikat Narkotika Jaringan Sumatera-Jawa, 140 Kg Ganja Disita

Aliansi.co, Jakarta- Polres Tangserang Selatan menggulung sindikat peredaran narkotika jenis ganja jaringan Sumatera-Jawa. Dari pengungkapan ini, polisi mengamankan tiga anggota jaringan dan menyita 140,4 kilogram...

Bareskrim Usut Dugaan Korupsi Program Strategis BUMN di PTPN XI

Aliansi.co, Jakarta- Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dirtipidkor) Bareskrim Polri mulai mengusut dugaan tindak pidana korupsi terkait pekerjaan proyek pengembangan dan modernisasi PG Djatiroto PTPN...

Peras Pengusaha Rp 3,49 Miliar, Bareskrim Tetapkan Pegawai BPOM Tersangka Gratifikasi 

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri menetapkan eks pegawai Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) inisial SD sebagai tersangka dugaan pemerasan dan gratifikasi terhadap direktur PT...

Polisi Bongkar Eksploitasi Seksual Anak, Transaksi Lewat Telegram dengan Omzet Rp 9 Miliar

Aliansi.co, Jakarta – Bareskrim Polri membongkar kasus eksploitasi anak melalui telegram. Polisi berhasil meringkus 4 tersangka dan menyelamatkan 4 korban anak. “Saat melakukan penangkapan terhadap muncikari...