Kamis, September 19, 2024

Kampanye Gemarikan, Wali Kota Jaksel Makan Sosis Ikan Bersama 300 Anak SD

WIB

Aliansi.co, Jakarta- Wali Kota Jakarta Selatan (Jaksel), Munjirin bersama Ketua TP PKK Jaksel, Essie Feransie Munjirin makan sosis ikan bersama 300 pelajar.

Makan sosis ikan bersama anak SD itu dalam rangka Safari Kampanye Gemarikan (Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan) kepada pelajar SDN Gunung 05, Jalan Hang Lekir V, Kelurahan Gunung, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

“Saya minta untuk semua pihak baik orangtuanya, maupun guru-gurunya untuk sama-sama mendukung agar anak-anak kita doyan makan ikan, ” kata Munjirin, Selasa (23/7/2024).

Baca Juga :  Wali Kota Jaksel Pastikan Warga Korban Kebakaran Manggarai Gratis Tempati Rusun Pasar Rumput

“Jika anak tidak suka yang berbentuk ikan, maka orang tua wajib mengolahnya dengan berbagai bentuk agar anak tertarik,” sambungnya.

Pada kesempatan itu, Munjirin mengapresiasi kegiatan Gemarikan yang rutin digelar Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Selatan.

Karena kegiatan Gemarikan, lanjut Munjirin, merupakan salah satu upaya pencegahan stunting.

“Kalau orangnya juga dalam masa hamil dia doyan makan ikan, Insyallah anaknya juga lahirnya tidak menjadi stunting,” kata Munjirin.

Baca Juga :  Munjirin Wajibkan Pejabat Jaksel Punya Anak Asuh, Untuk Apa?

Sementara, Kasudin KPKP Jakarta Selatan, Hasudungan A Sidabalok menerangkan, kegiatan Gemarikan diikuti 300 pelajar SDN Gunung 05.

“Safari Kampanye Gemarikan di SDN Gunung 05 di sini dengan kegiatan sosialisasi, makan olahan ikan bersama, dan dongeng untuk anak-anak agar lebih mengerti bahwa manfaat ikan itu sangat baik untuk gizi dan otak,” ucapnya.

Ia menambahkan, Safari Kampanye Gemarikan tahun 2024 menyasar 3.000 orang yang terdiri dari 1.500 anak sekolah dasar dan 1.500 posyandu yang akan diberikan sosialisasi.

Baca Juga :  DPRD Puji Kinerja Wali Kota Jaksel, Salah Satunya Program Penanganan Anak Stunting

“Jadi satu kecamatan kita targetkan 300 anak dan lokasi yang kita sasar memang lokasi yang sekiranya membutuhkan atau angka stuntingnya masih tinggi, ” imbuhnya.

“Karena ini merupakan salah satu Upaya Sudin KPKP Jaksel untuk menekan angka stunting dan meningkatkan angka konsumsi Ikan di Jakarta Selatan,” sambungnya.

Artikel Terkait

Berita Terpopuler

Minum Air Bong Sabu, Bayi di Samarinda Teler Semalam Suntuk, Begini Kronologisnya

Aliansi.co, Samarinda- Seorang bayi di Samarinda, Kalimantan Timur dinyatakan positif narkoba jenis sabu. Balita tersebut positif narkoba setelah mimun air dari botol bekas bong tetangganya. Alhasil,...

Berita Hukum

Bareskrim Bongkar Pencucian Uang Rp 2,1 Trilun Hasil Bisnis Narkoba

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri membongkar tindak pidana pencucian uang (TPPU) sebesar Rp 2,1 triliun yang diduga dari hasil bisnis narkoba. Polri juga mengendus adanya dugaan...

Polisi Gulung Sindikat Narkotika Jaringan Sumatera-Jawa, 140 Kg Ganja Disita

Aliansi.co, Jakarta- Polres Tangserang Selatan menggulung sindikat peredaran narkotika jenis ganja jaringan Sumatera-Jawa. Dari pengungkapan ini, polisi mengamankan tiga anggota jaringan dan menyita 140,4 kilogram...

Bareskrim Usut Dugaan Korupsi Program Strategis BUMN di PTPN XI

Aliansi.co, Jakarta- Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dirtipidkor) Bareskrim Polri mulai mengusut dugaan tindak pidana korupsi terkait pekerjaan proyek pengembangan dan modernisasi PG Djatiroto PTPN...

Peras Pengusaha Rp 3,49 Miliar, Bareskrim Tetapkan Pegawai BPOM Tersangka Gratifikasi 

Aliansi.co, Jakarta- Bareskrim Polri menetapkan eks pegawai Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) inisial SD sebagai tersangka dugaan pemerasan dan gratifikasi terhadap direktur PT...

Polisi Bongkar Eksploitasi Seksual Anak, Transaksi Lewat Telegram dengan Omzet Rp 9 Miliar

Aliansi.co, Jakarta – Bareskrim Polri membongkar kasus eksploitasi anak melalui telegram. Polisi berhasil meringkus 4 tersangka dan menyelamatkan 4 korban anak. “Saat melakukan penangkapan terhadap muncikari...