Dalam video tersebut, pemudik asal Jakarta itu mengungkapkan sampai di perbatasan Pemalang (Ulujami) masuk Kabupaten Pekalongan, dia berhenti saat anaknya bertanya.
“Pak, ibu mana pak?” ujar pemudik berjaket hitam itu.
Sontak suaminya kaget karena mengira istrinya terjatuh di jalan.
Setelah mengecek HP yang disimpan di tas, terdapat panggilan tak terjawab sebanyak 21 kali dari nomor tak dikenal yang ternyata merupakan nomor dari kepolisian Brebes.
Saat ditelepon balik ternyata AKP Sodikin, yang memberitahukan bahwa istrinya tertinggal dan diamankan di Pos Jalingkut Wanasari Brebes.
Sehingga suaminya pun harus putar balik dari perbatasan Pekalongan-Pemalang dan kembali ke Brebes dengan waktu perjalanan sekitar dua jam.
“Terima kasih bapak polisi di Pos Jalingkut Wanasari Brebes yang membantu mengamankan, menemukan istri saya di sini walaupun saya sudah sampai Pekalongan, hampir sampai Pekalongan,” ucapnya.